Pada kesempatan kali ini, UKM Center FEB UI akan membahas mengenai Siapa Bilang UMKM Tidak Bisa Ekspor?. Kami percaya bahwa UKM punya kesempatan yang besar untuk mulai merambah pasar yang lebih luas, termasuk luar negeri.

Oleh karena itu, kami mengundang para pakar yang dapat memberi gambaran mengenai bagaimana UMKM bisa mengakses pasar tersebut, yaitu:

  • Adez Aulia – Beliau merupakan CMO & Direktur UKM PowerComerce. PowerCommerce adalah sebuah start up yang berusaha menjadi solusi bagi UMKM dalam hal mengakses pasar yang lebih luas. Mereka berpengalaman dalam memfasilitasi UMKM dalam mengakses pasar. Salah satu bentuknya adalah IndonesiaMall yang telah membantu UMKM dalam mengakses pasar Singapura. Dari beliau, bapak ibu akan mendapatkan gambaran mengenai hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan ketika akan mengakses pasar yang lebih luas, baik dalam hal perbaikan kualitas produk maupun kemasan.
  • Budi Irhamsyah – Beliau merupakan General Manager dari Andalin. Andalin adalah sebuah start up yang berfokus pada penyediaan jasa logistik bagi para UMKM. Jika dahulu bapak ibu sekalian mungkin harus mengurus segala kebutuhan pengiriman barang keluar negeri dengan manual dan dilakukan sendiri, Andalin membantu bapak ibu sekalian untuk melakukan pengiriman barang ke luar negeri dengan proses yang disederhanakan dan ranah bagi UMKM. Dari beliau, bapak ibu sekalian akan mendapat gambaran bagaimana saat ini proses logistik UMKM lebih mudah, bahkan jika harus mengirim barang keluar negeri.
  • Ferry K. Sebastian – Beliau merupakan VP Funding Investree. Investree merupakan salah satu start up yang bergerak dalam penyediaan jasa keuangan melalui online atau yang mungkin dikenal sebagai fintech. Mereka dapat membantu bapak ibu sekalian untuk memberikan pembiayaan ketika bapak ibu mendapat permintaan barang yang membutuhkan modal yang cukup besar. Pembiayaan ini juga berlaku bagi bapak ibu ketika akan melakukan ekspor barang keluar negeri, pembiayaan awal yang cukup besar bisa terbantu dengan solusi yang ditawarkan oleh Investree. Dari beliau, bapak ibu akan mendapat alternatif pembiayaan, sehingga modal bukan lagi masalah untuk mulai menjalankan eskpor.

Tunggu apa lagi… 2 Hari Lagi yaaa

? : 27 Februari 2020
? : Student Center FEB UI – Kampus Depok
⏰ : 09.00 – 12.00 WIB

Pendaftaran :
http://bit.ly/bedahukm1-2020

Free entry dan Free Snack untuk 100 peserta yang hadir pertama

Info Lebih Lanjut 0811-8959-515

Salam
Div. Advokasi Bisnis
UKM Center Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.
You need to agree with the terms to proceed

Menu