UKM Center bekerjasama dengan CSR PT ICON+, sebuah anak perusahaan PT PLN yang memanfaatkan jaringan kabel PLN untuk teknologi komunikasi, menyelenggarakan kegiatan Pelatihan untuk para warga di Margahayu Bekasi Timur Jawa Barat.

Kegiatan ini dilakukan selama dua hari berturut-turut yakni Sabtu dan Minggu tanggal 21 dan 22 Januari 2012. Materi yang diberikan adalah bidang Pemasaran dan Pencatatan Keuangan. Peserta yang mengikuti kegiatan sebanyak 23 orang yang terdiri dari para Ibu dan Bapak yang berdomisili di Kecamatan Margahayu Bekasi Timur Jawa Barat.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, dapat memberikan dorongan dan inspirasi bagi para peserta pelatihan untuk melakukan kegiatan yang bersifat produktif yaitu berbisnis yang baik dan menguntungkan sebagai pengganti kegiatan yang tidak bermanfaat selama ini.

Para peserta terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan ini sampai acara berakhir mereka masih tetap bersemangat sekali, terlihat saat diminta untuk memberikan presentasi sebagai simulasi bisnis yang nantinya akan mereka jalankan.

Rencananya kegiatan ini akan berlanjut terus dengan pelatihan-pelatihan lainnya yang sekiranya dibutuhkan yang disesuaikan dengan kondisi dan keinginan para warga di sekitar kecamatan Margahayu ini.

Semoga kegiatan ini bisa menghasilkan sesuatu yang sangat bermanfaat sebagaimana yang direncanakan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.
You need to agree with the terms to proceed

Menu