Salam Sejahtera,

Kami UKM Center FEUI mengajak untuk berkumpul di acara Bedah UKM,
acara talkshow bulanan yang mengupas berbagai isu seputar UKM. Adapun
khusus untuk bulan ini, Bedah UKM akan mengangkat tema “Cerdas Memenangkan Persaingan di Era Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015”.

Menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) 2015 mendatang, pelaku usaha kecil seperti industri kecil menengah (IKM) harus mampu mempersiapkan diri menghadapi persaingan dengan produk-produk sejenis yang berasal dari negara sesama anggota ASEAN. Salah satu contoh produk sesama anggota ASEAN dalam lingkup IKM adalah : industri kerajinan, industri pakaian (termasuk batik), serta industri kreatif lainnya. Keadaan ini dapat menjadi “momok” yang menakutkan bagi kalangan industriawan IKM yang belum siap untuk bersaing. Misalnya ada kekhawatiran bahwa lahan nafkah hidupnya akan diambil pendatang yang berasal dari luar Indonesia.

Selain itu akan turut dihadirkan pula narasumber dari PT. Sewu Segar Nusantara, sebuah perusahaan ekspor buah-buahan, yang akan berbagi
soal bersaing dengan pebisnis dalam dan luar negeri, sehingga
dapat membantu dan memudahkan para pelaku UKM untuk menyusun strategi dalam menghadapi “Masyarakat Ekonomi ASAN 2015”

Sehubungan dengan hal tersebut kami mengundang bapak/ibu pelaku usaha
untuk datang pada acara Bedah UKM yang pada kali ini bertema “Cerdas Memenangkan Persaingan di Era Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015” pada:
Hari                  : Kamis, 6 Februari 2013
Waktu              : 09.00 s/d 12.00
Tempat             : Student Center, Kampus FEUI (sebelah gedung sumber belajar)

Dengan Narasumber yang menarik sbg berikut:
1.Astari Wirastuti S.E., MPP (Staf Direktorat Kerjasama ASEAN Kementerian Perdagangan) 
2. Martin Widjaya CEO (Sewu Segar Nusantara)

Acara GRATIS dan tempat terbatas, untuk pendaftaran silakan
menghubungi: Sdr. Rizal (0821-2647-0012). Email:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.
You need to agree with the terms to proceed

Menu